Monday, 10 September 2018

Pengalaman Mengikuti Workshop PKN STAN 2018 di Crown Hotel Tulungagung



Hari Minggu, 2 September 2018 saya dan mas Dani mengikuti workshop PKN STAN di Hotel Crown Tulungagung. Acara ini dibagi menjadi tiga sesi. Dimana kami terdaftar di sesi 1 (jam 08.00 - 10.30) dari 3 sesi yang disediakan. Sasaran pesertanya adalah siswa kelas XII dan wajib didampingi orangtua.

Pagi itu kami sampai di tempat acara jam 8 lewat sedikit. Tapi acara belum dimulai. Saat itu di ruang acara sedang diputerin video. Ada 2 pembicara di depan.


Tidak lama kemudian acara dimulai. 

Pembicara pertama adalah alumnus PKN STAN. Dengan bersemangat beliau menjelaskan panjang lebar tentang PKN STAN. Tidak lupa para peserta dikenalkan dengan yel-yel yang bunyinya We are the next STANers 2019! 

Peserta dilarang memotret saat acara. 

So, akhirnya saya hanya mencatat saja. Gak papa ya, yang penting dapat beberapa informasi penting tentang PKN STAN sudah di kantong. Tapi saya juga sedikit browsing-browsing, karena informasi yang disampaikan kadang kurang detail.

Masih Adakah STAN?


Sekolah Tinggi Akuntansi Negara (STAN) merupakan salah satu Pusdiklat (Pusat Pendidikan dan Latihan) di bawah Badan Pendidikan dan Latihan Keuangan (BPLK) pada tanggal 17 Maret 1975.

Tahun 2015 berubah menjadi PKN STAN (Politeknik Keuangan Negara STAN).


Bedanya kalau dulu STAN lulusan STAN ikatan dinas. Tapi lulusan PKN STAN langsung otomatis menjadi PNS (Pegawai Negeri Sipil).


Jurusan di PKN STAN


Untuk lulusan SMA, bisa masuk program D1, D3 dan D4.
Untuk lulusan D3, bisa masuk program D4.


PKN STAN memiliki 4 jurusan, yaitu:
  1. Jurusan Akuntansi (D3 dan D4)
  2. Jurusan Pajak (D1 dan D3, D3 PBB/Penilai)
  3. Jurusan Kepabeanan dan Cukai (D1 dan D3, Publikasi BC)
  4. Jurusan Manajemen Keuangan (D1 dan D3 Kebendaharaan Negara, D3 Manajemen Aset)
Biaya Kuliah?

Biaya kuliah GRATIS!

Dengan fasilitas gratis bea pembangunan, bea pendidikan, bea buku dan alat tulis.

Lama Kuliah?


Di STAN ada program D1 (Diploma 1 tahun), D3 (Diploma 3 tahun), dan D4 (Diploma 4 tahun), dengan sistem DO (Drop Out/Sistem Gugur).


Biaya Hidup


Menurut mas Adit, pembicara yang lulusan PKN STAN, setiap bulan hanya membutuhkan dana sekitar Rp. 1.050.000,- saja. Dengan perincian biaya kos, biaya makan, transport, internet, fotocopy, and others.

Penempatan Setelah Lulus

STAN sudah tidak ikatan dinas lagi, tetapi lulusannya langsung menjadi PNS KEMENKEU (Pegawai Negeri Sipil Kementrian Keuangan).

Jadi, TKD (Tes Kemampuan Dasar) CPNS sudah dimasukkan sekalian kedalam serangkaian Tes USM (Ujian Saringan Masuk) PKN STAN.

Gaji


Gaji PNS lulusan STAN D3 Pajak 13jt/bulan, D1 pajak 10jt/bulan, dengan sistem penggajian 16xgaji selama setahun.

Tingkat Persaingan


Tahun 2017. Jumlah peserta: 168.814. Jumlah diterima: 6961. Persentase yang diterima: 3-4%.


Seleksi Administrasi

  • Tes CAT (Computer Assisted Test) yang meliputi TKD (Tes Kemampuan Dasar), TPA (Tes Potensi Akademik), dan TBI (Tes Bahasa Inggris).
  • Tes Kebugaran dan fisik khusus Bea Cukai
Syarat administrasi
  • Nilai Rapor > 70
  • Usia < 20 tahun
  • Foto
  • Biaya Pendaftaran: Rp.250.000,-
Syarat Tambahan

Khusus Bea Cukai ada syarat tambahan:
  • tinggi badan 165cm (pria)/ 155cm (wanita).
  • Mata minus maks -2
  • Tidak buta warna.

Waktu Pengerjaan Tes
  • TPA (Tes Potensi Akademik) 40 menit 45 soal
  • TBI  (Tes Bahasa Inggris) 50 menit 60 soal
Pada SKD (Seleksi Kemampuan Dasar) ini, secara umum peserta harus bisa mengerjakan per 1 soal 57 detik.

TKK (Tes Kesehatan dan Kebugaran)


Meliputi: 

  • Cek Fisik
  • Lari 12 menit
  • Shuttle Run
------------------
Tapi sayang infonya tidak begitu lengkap dan detail. Seperti kapan pendaftarannya, kapan tesnya, komposisi soalnya, sistem penilaiannya, tempat tes nya dimana, dll. Peserta tidak diberi kesempatan untuk tanya jawab.

Gak papa sih, informasi ini bisa dicari sendiri. Atau kadang malah diumumkan via sekolah masing-masing.


Mungkin waktunya yang singkat, dari jam 8.00-10.30. Kesannya jadi terburu-buru dan lebih banyak ke promo Bimbel STAN SS (Science Society). Persis yang saya lakukan ketika dulu saya masih bekerja di bimbel terbesar di Indonesia, Primagama, yaitu mengadakan ceramah ke sekolah-sekolah di Bali bahkan ke luar pulai sampai ke NTB untuk mencari siswa.

Yaa tapi itung-itung tetap untung. Dapat sedikit info tentang PKN STAN, mas Dani dapat hadiah flash Disk karena menjawab benar 8 soal dari 10 soal yang dibagikan. Dan yang lebih penting lagi menambah semangat mas Dani untuk berjuang di Kompetisi USM PKN STAN 2019.

We are the next STANERS 2019!

Bismillah, semoga diijabah Allah SWT. Aamiin yaa Rabbal'alaamiin.

Mohon Doa Restunya yaa Teman-teman semua :)


*****
Sumber : http://www.pknstan.ac.id

1 comment:

Yuuk saling berbagi.
Saya menunggu komentar dan saran dari Teman-teman.
Terima kasih.